“Airlangga dipilih oleh 17,1 persen reponden, Ganjar Pranowo 16,2 persen, dan Prabowo Subianto 14,2 persen,” kata Chief Koordinator Penelitian Masyarakat CNN, Dwi Harini dalam keterangan tertulisnya, Selasa (30/11).
Dwi Harini menjabarkan, Airlangga menjadi nama teratas sebagai pejabat yang berkinerja paling dirasakan masyarakat saat pandemi Covid-19.
Nama lain yang akan dipilih masyarakat yakni mantan Panglima TNI Gatot Nurmantyo dengan keterpilihan 6,8 persen, Puan Maharani 6,2 persen, Sri Mulyani 4,3 persen, Gibran Rakabuming Raka 4,1 persen, Anies Baswedan 3,2 persen.
“Disusul Agus Harimurti Yudhoyonoo 3,2 persen, Muhaimin Iskandar 3,1 persen, Sandiaga Uno 2,9 persen, Erick Thohir 2,8 persen dan yang tidak memilih 15,9 persen,” jelasnya.Survei tersebut dilakukan terhadap 2010 responden dengan pertanyaan semi terbuka pada 7 sampai 20 November 2021.
Penarikan sampel menggunakan metode multistage random sampling dengan tingkat kepercayaan 95 persen. Adapun margin of error kurang lebih 2,19 persen.(ong/rls)