Batu Bara I jenews.id, Hasanuddin Am Ketua Ranting HNSI Kabupaten Batu Bara berikan apresiasi kepada Zulpahri Siagian, SE Ketua DPD HNSI Sumatera Utara yang sudah mendukung pelaksanaan musyawarah cabang (Muscab) HNSI Kabupaten Batu Bara di Aula Caffe Kuala Tanjung, Rabu (29/6/2022).
Apresiasi diberikan setinggi-tingginya atas dukungan pelaksanaan Muscab HNSI Kabupaten Batu Bara yang digelar di Kuala Tanjung, ujar Hasanuddin didampingi Zulkifli pengurus Ranting Kecamatan Tanjung Tiram.
“Musyawarah cabang ini patut diberikan apresiasi dan muscab ini merupakan kegembiraan seluruh pengurus, sebab di Batu Bara sudah ada Ketua depenitif HNSI Kabupaten Batu Bara”, ujar Hasanuddin.
“Alhamdulillah terpilih secara aklamasi H. Safri Habni sebagai ketua HNSI Batu Bara dan wajib didukung penuh oleh seluruh ranting HNSI Se-Kabupaten Batu Bara, ujarnya.
Sebelumnya H. Safri Habni merupakan pengusaha hasil laut sehingga sangat layak menjadi ketua Himpunan Nelayan Seluruh Indonesia (HNSI) Kabupaten Batu Bara, dan ia juga sangat memahami kondisi laut Batu Bara, ujar Hasanuddin.
“Kita berharap pada kepemimpinan H. Safri ini, memiliki program kerja yang jelas yang dapat dirasakan oleh masyarakat Batu Bara dan mampu menyampaikan aspirasi para nelayan kepada Pemkab Batu Bara,” (Ros).