Dairi | Jenews.id, Bupati Dairi Dr. 5Eddy Keleng Ate Berutu menyampaikan Nota Pengantar Keuangan atas rancangan Peraturan Daerah Kabupaten Dairi tentang Perubahan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Tahun Anggaran 2020 pada Rapat paripurna DPRD Kabupaten Dairi, Senin (21/9/2020) di Gedung DPRD Kabupaten Dairi.
Dalam penyampaian nota pengantar tersebut dihadapan Anggota DPRD Kabupaten Dairi, Bupati Dairi Dr. Eddy Keleng Ate Berutu mengatakan Rancangan Perubahan APBD tahun anggaran 2020 berpedoman pada pasal 161 sampai dengan pasal 184 Peraturan Pemerintah Republik Indonesia Nomor 12 Tahun 2019 tentang Pengelolaan Keuangan Daerah dan Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 33 Tahun 2019 tentang Pedoman Penyusunan APBD tahun anggaran 2020.
Penyusunan Rancangan Perarturan Daerah tentang Perubahan APBD Kabupaten Dairi tahun anggaran 2020 dikatakan Bupati Dairi Dr. Eddy Keleng Ate Berutu diawali dengan pembahasan Rancangan Perubahan Kebijakan Umum Anggaran (KUA) dan Rancangan Perubahan Prioritas dan Plafon Anggaran Sementara (PPAS) tahun anggaran 2020 yang sudah dilaksanakan dan disepakati bersama pada Jumat (18/9/2020) yang lalu menjadi Perubahan KUA dan Perubahan PPAS.
“Dengan memperhatikan hasil capaian kinerja pelaksanaan kegiatan APBD Kabupaten Dairi tahun anggaran 2020, mewabahnya Covid 19 yang melanda sebagian besar negara negara di dunia termasuk Indonesia dan perkembangan yang tidak sesuai dengan asumsi dalam KUA Kabupaten Dairi tahun anggaran 2020, maka perlu dilakukan penyesuaian terhadap APBD Kabupaten Dairi tahun angaran 2020 dengan memperhatikan dan mempedomani kebijakan dan regulasi Pemerintah Pusat dalam hal percepatan penanganan Covid 19 yang menyebabkan terjadinya refocussing kegiatan, realokasi anggaran dan percepatan penyesuaian APBD tahun anggaran 2020,” ucap Beliau.
Adapun struktur Perubahan APBD tahun anggaran 2020 dikatakan Bupati Dairi, pendapatan daerah berkurang sebesar Rp. 133.512.725.543 (Seratus tiga puluh tiga miliar lima ratus dua belas juta tujuh ratus dua puluh lima ribu lima ratus empat puluh tiga rupiah) dari anggaran semula sebesar Rp. 1.180.779.570.000 (Satu triliun seratus delapan puluh miliar tujuh ratus tujuh pulu sembilan juta lima ratus tujuh puluh ribu rupiah) sehingga pendapatan daerah pada Perubahan APBD tahun anggaran 2020 menjadi sebesar Rp. 1.047.266.844.457 (Satu triliun empat puluh tujuh miliar dua ratus enam puluh enam juta delapan ratus empat puluh empat ribu empat ratus lima puluh tujuh rupiah).
Sementara untuk belanja daerah pada Perubahan APBD tahun anggaran 2020 dimana pembacaan Nota Pengantar Keuangan yang dilanjut oleh Wakil Bupati Dairi Jimmy Andrea Lukita Sihombing, SH yang hadir dalam rapat paripurna tersebut mengatakan berkurang sebesar Rp. 57.168.081.466 (Lima puluh tujuh miliar seratus enam puluh delapan juta delapan pulu satu ribu empa ratus enam puluh enam rupiah) dari anggaran semula sebesar Rp. 1.222.779.570.000 (Satu triliun dua ratus dua puluh dua miliar tujuh ratus tujuh pulh sembilan juta lima ratus tujuh puluh ribu rupiah) sehingga menjadi sebesar Rp. 1.165.611.488.534 (Satu triliun seratus enam puluh lima miliar enam ratus sebelas juta empat ratus delapan puluh delapan ribu lima ratus tiga puluh empat rupiah).
Rapat paripurna tersebut di pimpin oleh Ketua DPRD Kabupaten Dairi Sabam Sibarani, S.Sos yang didampingi oleh Wakil Ketua DPRD Kabupaten Dairi Alvensius Tondang dan Wanseptember Situmorang. Turut hadir dalam rapat paripurna Sekretaris Daerah Kabupaten Dairi Drs. Leonardus Sihotang, Asisten dan Staf Ahli Bupati Dairi serta Pimpinan OPD Kabupaten Dairi.
Rapat paripurna akan kembali dilanjutkan pada Rabu (23/9/2020) dengan agenda Penyampaian Pemandangan Umum Anggota DPRD Kabupaten Dairi atas Nota Pengantar Bupati Dairi tentang Perubahan APBD Kabupaten Dairi tahun anggaran 2020. (AFB)